Monday, November 21, 2016


Kumpulan Puisi Sapardi Djoko Damono

Prof. Dr. Sapardi Djoko Damono (lahir di Surakarta, 20 Maret 1940; umur 76 tahun) adalah seorang pujangga berkebangsaan Indonesia terkemuka. Ia dikenal melalui berbagai puisi-puisinya yang menggunakan kata-kata sederhana, sehingga beberapa di antaranya sangat populer, baik di kalangan sastrawan maupun khalayak umum.

Berikut adalah beberapa puisi karya Sapardi Djoko Damono.

"Aku ingin mencintamu dengan sederhana"
Aku ingin mencintaimu dengan sederhana
Dengan kata yang tak sempat diucapkan kayu kepada api yang menjadikannya abu
Aku ingin mencintaimu dengan sederhana
Dengan isyarat yang tak sempat disampaikan awan kepada hujan yang menjadikannya tiada

"Hatiku selembar daun"
Hatiku selembar daun melayang jatuh di rumput
Nanti dulu, biarkan aku sejenak berbaring di sini
Ada yang masih ingin ku pandang
Yang selama ini senantiasa luput
Sesaat adalah abadi
Sebelum kau sapu taman setiap pagi

"Kuhentikan Hujan"
Kuhentikan hujan
Kini matahari merindukanku, mengangkat kabut pagi perlahan
Ada yang berdenyut dalam diriku
Menembus tanah basah
Dendam yang dihamilkan hujan
Dan cahaya matahari
Tak bisa kutolak matahari memaksaku menciptakan bunga-bunga

"Hujan di bulan Juni"
Tak ada yang lebih tabah
Dari hujan bulan Juni
Dirahasiakannya rintik rindunya
Kepada pohon berbunga itu
Tak ada yang lebih bijak
Dari hujan bulan Juni
Dihapuskannya jejak-jejak kakinya
Yang ragu-ragu di jalan itu
Tak ada yang lebih arif
Dari hujan bulan Juni
Dibiarkannya yang tak terucapkan diserap akar pohon bunga itu

"Yang fana adalah waktu"
Yang fana adalah waktu
Kita abadi
Memungut detik demi detik, merangkainya seperti bunga
Sampai pada suatu hari kita lupa untuk apa
“Tapi, yang fana adalah waktu, bukan?” tanyamu.
Kita abadi.


Sumber:


Sunday, November 6, 2016

Burj Khalifa



Burj Khalifa atau sebelumnya bernama Burj Dubai adalah sebuah gedung pencakar langit yang terletak di Dubai, Uni Emirat Arab yang diresmikan pada 4 Januari 2010. Burj Khalifa adalah bangunan tertinggi di dunia yang pernah dibuat oleh manusia dengan ketinggian 828 meter (2.717 kaki). Biaya untuk membangun Burj Dubai sekitar 4,1 miliar dollar AS atau sekitar Rp 40 triliun.
Bangunan, yang dirancang oleh arsitek Skidmore, Owings & Merrill, yang memiliki tinggi 828 meter atau sekitar 3x tinggi menara Eiffel dan memiliki 160 lantai. Burj Khalifa merupakan salah satu bangunan paling terkenal di Dubai.
Burj Khalifa awalnya merupakan perkantoran, namun disamping menjadi perkantoran Burj Bubai juga menjadi hotel dan apartment dengan daya tampung 900 orang. Salah satu tenant pertama Burj Khalifa adalah Georgio Armani yang membuka Hotel Armani pertama di dunia di sana dengan 160 kamar dan Armani Residences sebanyak 144 kamar apartemen. Burg Dubai juga mengoperasikan lift tertinggi dan tercepat di Dunia dengan kecepatan 60 Km/Jam atau 16,7 meter perdetik.
Fasilitas yang terdapat di Burj Khalifa terbilang lengkap. Ada 4 lantai yang khusus untuk sarana kebugaran dan wisata, restoran di lantai 122, dan dilengkapi juga teropong tertinggi di dunia di lantai 124 pada ketinggian 442 meter plus layar digital untuk melihat pemandangan Kota Dubai. Namun, Anda tidak bisa mencapai puncak gedung ini karena lantai yang bisa dihuni hanya sampai ketinggian 636 m.




Proses Pembangunan Burj Khalifa

1. Menara ini akan berdiri di atas pondasi frame-tebal 3,7 juta segitiga didukung oleh 192 tumpukan baja bulat atau dukungan silinder dengan diameter 1.5m dan kedalaman 50m (164 ft) di bawah tanah.



  
2. Kekuatan tinggi beton digunakan untuk membantu mencapai stabilitas pada struktur ultra-tinggi. Burj Khalifa dirancang untuk menahan gempa berukuran sampai dengan enam skala Richter. Ini juga memungkinkan akan terus stabil selama angin parah hingga 55m per detik.

3. Untuk memastikan stabilitas struktural dari Burj Khalifa selama konstruksi, gerakan menara vertikal dan lateral dilacak dengan bantuan sistem penentuan posisi berbasis satelit global. Selama konstruksi, setiap perubahan dalam distribusi beban bangunan erat dimonitor secara real time melalui penggunaan lebih dari 700 sensor tertanam dalam strukturnya.


4. Pembuatan Burj Khalifa pada dasarnya adalah pengulangan dari suatu jadwal produksi tiga hari yang melibatkan instalasi bala bantuan baja, menuang beton, dan sebagainya. Di sini, segmen baja telah berkumpul di area pementasan di tanah sebelum diangkat ke daerah memperbaiki di langit saat konstruksi berlangsung.

5. Pada hari kedua dari siklus konstruksi tiga hari, bentuk yang menciptakan struktur interior di lantai tertentu diatur ke posisi sementara pintu bukaan dan dukungan balok baja terpasang juga. Beton pada hari berikutnya akan dituangkan ke dalam bentuk dan kemudian, pada ke lantai berikutnya.

6. Di lantai paling atas Burj Khalifa, tiga crane tower raksasa telah dipasang untuk mengangkat sejumlah besar bahan bangunan dengan cepat di mana mereka dibutuhkan.


7. Tiga pompa tekanan tinggi di lokasi Burj Khalifa untuk mengangkut beton sampai dengan awak kerja konstruksi di ketinggian belum pernah terjadi sebelumnya. Tantangannya adalah untuk mengirim beton kekuatan tinggi sampai dengan ketinggian 570m tanpa kehilangan daya tahan dasar atau konsistensi.

8. Untuk memastikan Burj Khalifa adalah yang tertinggi di planet ini, menara ini atasnya dengan struktur spiral yang memanjang dari tanda 700 meter. Untuk mendapatkan itu di sana, blok untuk dasar spiral sebenarnya berkumpul di dalam gedung. Kemudian, pipa puncak menara diangkat oleh jack hidrolik dengan bantuan kabel baja.

Burj Khalifa dirancang dengan empat tempat penampungan pengungsian setiap 30 lantai dalam keadaan darurat seperti kebakaran atau serangan teroris. Juga, di samping 54 lift kecepatan tinggi, lift darurat terpisah tengah dipasang dengan cepat dan aman mengevakuasi penghuni terletak pada tingkat lebih tinggi.



 Saat pembangunan







Sumber: 


10 Kereta Tercepat Di Dunia

Pada zaman yang penuh dengan mobilitas tinggi seperti saat ini, dibutuhkan transportasi yang dapat memudahakan mobilitas tersebut. Salah satu transportasi yang banyak diminati masyarakat dunia adalah kereta. Selain bebas hambatan kereta juga memiliki daya angkut besar. Berikut ini adalah 10 kereta tercepat di dunia.
     HSL 1 – Belgia



Kereta yang mulai beroperasi pada tahun 1997 ini adalah kereta yang menghubungkan Brusell dengan LGV Nord di paris. Dan jarak belgia – perancis itu dappatanat ditempuh dengan waktu yang kurang dari 90 menit .Kecepatan : 300km/jam (186 mph)

 ETR 500 – Italia


Merupakan kereta tercepat yang di hasilkan oleh negeri pizza, italia. Kereta ini melayani rute Milan – bologna yang ditempuh kurang dari 60 mnit .
Kecepatan : 306 km/jam (190 mph)

 Eurostar

Rute yang ditempuh kereta tercepat kerajaan inggris ini adalah London – paris dengan melewati terowongan panjang yang disebut Eurotunnel. Kecepatan : 320 km/jam (199 mph)

AVE-35 Talgo - Spain

Kereta Tercepat di dunia selanjutnya melayani rute madrid – Malaga, madrid – valadolid, dan madrid – huesca merupakan trayek dari AVE-35 Talgo ini. Kecepatan : 330 km/jam (205 mph)

THSR 700T – Taiwan

Merupakan turunan dari shinkansen yang digarap oleh jepang. Kereta ini diresmikan pada tahun 2007 dan melayani rute Taipei – Kaohsiung. Kecepatan : 335 km/jam (208 mph)

 KTX 2 – Korea Selatan


Tak mau ketinggalan, korsel membuat KTX 2 atau yang juga dikenal dengan Sancheon. Kereta ini dibangun di  Koresel dan Hyundai Rotem. Kecepatan : 351 km/jam (215 mph)

TGV Reseau – Perancis


Kereta andalan masyarakat perancis yang melayani transportasi antar Negara dan telah beroperasi sejak 1992. Kecepatan : 380 km/jam (230 mph)

 Shinkansen – Jepang


Merupakan salah satu transportasi favorit dijepang yang menghubungkan berbagai kota di Negara tersebut, di juluki platypus karena ciri khas moncong aerodinamisnya yang terlihat sedikit janggal. Kecepatan : 443 km/jam (275 mph)

TR-09 – Jerman


Merupakan kereta api yang menggunakan system levitasi magnetic. Kereta ini melayani kegiatan transportasi antar kota dan telah beroperasi sejak 2004. Kecepatan : 450 km/jam (277 mph)


  CRH 380H – China


Merupakan kereta yang paling cepat didunia saat ini. Memiliki kapasitas 494 penumpang dan melayani rute Shanghai – Nanjing  dan Shanghai – Hangzhou. Kecepatan : 487 km/jam (294 mph).